Film India” RRR” Raih Golden Globe Lewat Best Original Song

Film India RRR meraih piala Golden Globe Awards 2023 dalam kategori Best Original Song berkat lagu Naatu Naatu ciptaan Kala Bhairava, M. M. Keeravani, Rahul Sipligunj.

Piala ini memperpanjang daftar penghargaan yang diperoleh film garapan S. S. Rajamouli tersebut dalam berbagai penghargaan jelang musim piala di Hollywood awal tahun ini.

Lagu Naatu Naatu pun mengalahkan sejumlah nomine lainnya, seperti Carolina dari Taylor Swift, Lift Me Up dari Rihanna, dan Hold My Hand dari Lady Gaga.

RRR mengisahkan tentang perjuangan dua tokoh revolusioner India, yaitu Alluri Sitarama Raju (Ram Chara) dan Komaram Bheem (Rama Rao).

Keduanya memulai perang melawan British Raj dan Nizam dari Hyderabad saat India diduduki Inggris pada era 1920. Setelah itu, mereka berperang melawan Inggris demi kemerdekaan India.

Film ini mendulang kesuksesan besar usai dirilis 25 Maret 2022. Bahkan, kreator film tersebut mengatakan proyek sekuel untuk film ini tengah dalam pengembangan setelah menuai kesuksesan hingga kancah internasional.

Ia mengungkapkan awalnya tim produksi tidak menyiapkan sekuel untuk film tersebut. Namun, ide tersebut akhirnya muncul setelah RRR menuai pujian masif secara global.

Dilansir dari:cnn indonesia

WP Radio
WP Radio
OFFLINE LIVE