Band D’Masiv menjadi salah satu penampil di Java Jazz Festival 2002 hari kedua. Mencoba beradaptasi dengan pemilik acara, D’Masiv mengubah aransemen lagu-lagunya dengan bernuansa jazz.
Untuk memperkuat rasa jazz mereka, D’Masiv menggandeng pemain kibord. Rian cs lalu mengajak penonton bernostalgia dengan lagu-lagu lama mereka seperti “Rindu Setengah Mati” dan “Natural”.
“Lagu ini kita nyanyikan bersama untuk mengingatkan masa alay kita,” kata Rian, Sabtu (28/5/2022).
Lagu “Cinta Ini Membunuhku” yang melesatkan karier D’Masiv langsung membuat penonton histeris dan langsung bernyanyi bersama. Raza jazz D’Masiv semakin tebal dengan kehadiran Damez Nababan, peniup saksofon terkenal.
“Perkenalkan Damez jago niup saksofon,” kata Rian.
Hari kedua Java Jazz banyak diisi kolaborasi. Sebut saja MLDJAZZ PROJECT yang berkolaborasi dengan Kaleb J, Budi Doremi dan Basboi. Ada kolaborasi spesial musisi senior Candra Darusman dengan Dira, Sandhy Sondoro, Rifan Kalbuadi dan Natasya Elvira.
Sementara Yamaha Music Project menyuguhkan penampilan spesial dari Andmesh Kamaleng, Rendy Pandugo, dan Ziva Magnoly. Kolaborasi ARTI (Arsy Widianto dan Tiara Andini) siap memukau penonton di JIExpo Kemayoran Jakarta..
Java Jazz Festival di hari kedua menghadirkan PJ Morton sebagai penampil utama yang akan bermain di BNI Hall D2. Masih ada kolaborasi spesial antara Ahmad Dhani dan Ron King Big Band.
Musisi lain yang tampil di hari kedua yaitu, The Soulful, Jaz, Afgan, Rizky Febian, Aryo Adhianto, Humania, Danilla, Teddy Adhitya, Tohpati, Batavia Collective feat. Kuba Skowronski dan Kamga, Juicy Luicy, Daniel Dyonisius, Agis Kania, Rhythm & Groove All Starm dan Soulfood.
Sementara penampil mancanegara di antaranya Shelea with Michael Paulo, Lindsey Webster, Tony Monaco, Alex Porat, Kurt Elling “Superblue”, Scheerie & Susaye Formerly of the Supremes, dan Nicola Conte Spiritual Galaxy.
Dilansir dari: medcom.id